Menu

Mode Gelap
Pembukaan Wali Kota Billiard Cup Palangka Raya Pecahkan Rekor Peserta, Bukti Dukungan Penuh Wali Kota Fairid Naparin

Olahraga & Pendidikan

Pembukaan Wali Kota Billiard Cup Palangka Raya Pecahkan Rekor Peserta, Bukti Dukungan Penuh Wali Kota Fairid Naparin

badge-check


					Pembukaan Wali Kota Billiard Cup Palangka Raya Pecahkan Rekor Peserta, Bukti Dukungan Penuh Wali Kota Fairid Naparin Perbesar

kabardaratkalteng.com/, PALANGKA RAYA – Walikota Cup Open Tournament Billiard Palangka Raya resmi dibuka dengan gemilang hari ini, mencetak sejarah baru dalam dunia biliar Kota Palangka Raya. Acara pembukaan yang dihadiri oleh ratusan peserta dari berbagai daerah ini diresmikan oleh Plt. Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Palangka Raya, Albert Tombak, mewakili Wali Kota Palangka Raya,  Fairid Naparin.

Animo peserta dalam kejuaraan kali ini benar-benar di luar ekspektasi panitia penyelenggara, mencapai angka fantastis 191 peserta. Jumlah ini merupakan rekor peserta terbanyak pertama kali sepanjang sejarah kejuaraan biliar di Kota Palangka Raya.

Tingginya minat ini menarik perhatian atlet-atlet biliar dari luar daerah, termasuk dari Banjarmasin, Banjarbaru, Tanah Laut, dan bahkan dari Pulau Jawa. Tak ketinggalan, atlet-atlet biliar terbaik dari Kalimantan Tengah turut meramaikan, seperti dari Pangkalan Bun, Muara Teweh, Kapuas, Sampit, dan tentunya tuan rumah Kota Palangka Raya.

Ketua Persatuan Olahraga Biliar Seluruh Indonesia (POBSI) Kota Palangka Raya, Sunjaya Tanjung, mengungkapkan rasa syukurnya atas kesuksesan ini.

“Peserta Wali Kota Cup Open Tournament Billiard Palangka Raya, PECAH! Kami sangat bersyukur atas antusiasme yang begitu tinggi, baik dari Palangka Raya maupun luar daerah. Total 191 peserta adalah rekor. Ini membuktikan bahwa biliar semakin diminati,” ujar Sunjaya Tanjung dengan bangga.

Wadah Uji Tanding dan Pembinaan Atlet Muda

Menurut Sunjaya Tanjung, kejuaraan ini tidak hanya sekadar ajang kompetisi, tetapi juga merupakan bagian dari program pembinaan POBSI Kota Palangka Raya. POBSI berhasil melahirkan atlet-atlet muda berbakat di Kota Palangka Raya dan secara bersamaan menjalankan program uji tanding dengan atlet-atlet luar daerah.

“Tujuan utama kami adalah mempersiapkan atlet-atlet biliar Kota Palangka Raya untuk berlaga di Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) tahun depan. Dengan rutinnya kegiatan Wali Kota Cup ini diselenggarakan, kami berharap atlet-atlet kita mampu bersaing hingga ke tingkat nasional,” tambah Sunjaya Tanjung.

Dukungan Penuh Wali Kota Fairid Naparin Semakin Keren

Kesuksesan dan tingginya animo ini tak lepas dari peran dan dukungan penuh dari Wali Kota Palangka Raya, Bapak Fairid Naparin. POBSI Kota Palangka Raya menyampaikan terima kasih yang sebesar-besarnya atas kepedulian beliau terhadap olahraga biliar.

“Semua ini tidak luput dari dukungan Bapak Wali Kota Fairid Naparin yang kebetulan beliau sangat peduli dengan olahraga biliar dan melihat banyak pemuda sekarang yang ikut meramaikan. Kami sangat berterima kasih banyak kepada Bapak Wali Kota Fairid Naparin yang kebetulan beliau juga punya hobi biliar. Beliau mendukung penuh kegiatan Wali Kota Cup Open Tournament Billiard Palangka Raya semakin keren ini,” tutup Sunjaya Tanjung.

Pembukaan turnamen ini menjadi semangat baru bagi POBSI Palangka Raya untuk terus mengembangkan potensi atlet biliar lokal dan menjadikan Palangka Raya sebagai salah satu sentra perkembangan olahraga biliar di Kalimantan Tengah. (R1)

Facebook Comments Box

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Pemko Palangka Raya Raih Prestasi Layanan Call Center 112 Terbaik se-Indonesia

18 Desember 2025 - 09:46 WIB

Dr. Asmawati Resmi Pimpin ICMI Perempuan Kota Palangka Raya Periode 2025-2030

10 Desember 2025 - 09:35 WIB

Trending di Palangka Raya